Tujuh hari lagi Website rumah buruh akan segera di release, Berita ini saya peroleh dari salah satu Fb groups yang saya ikuti beberapa hari yang lalu, dan baru hari ini saya coba browsing melihat apa saja yang akan di tampilkan di sana.dan apa saja tulisan tulisan yang akan di suarakan buruh. Namun hari ini begitu saya akses ternyata louncing website rumah buruh masih 7 hari lagi.
Mengusung slogan dari pabrik menuju publik ini pastinya akan menjadi tempat baru buat para buruh pabrik untuk menyampaikan aspirasinya melalu tulisan. Baik yang menyangkut hak dan kesejahteraanya yang kadang di dholimi oleh oknum pengusaha nakal.
Website rumah buruh ini lahir dari hasil ngobrol bebas antara Perwakilan buruh dan komunitas Blogger cikarang di cafe debangor dan di lanjutkan ngobrol bebas di markas besar buruh yang terletak di jembatan penghubung Yang belum selesai antara kawasan ejip dengan kawasan mm2100. tepatnya Penghujung jalan utama ejip.
Di omah buruh cikarang tempat cikal bakal website rumahburuh.com di godog oleh Komunitas blogger cikarang beserta perwakilan buruh cikarang. omah buruh cikarang setiap harinya digunakan untuk sosialisai, kordinasi dan tempat bertukar pikiran para buruh cikarang Bersatu.